brownies mocca ini salah satu brownies favorit suami,resep aslinya dari blog mba rina ,resep yg mudah dan ng ribet ,bahan2nya juga sederhana ng terlalu mengorek kantong ibu2 .u/ fotonya menyusul ya teman ,foto lama terlalu gelap jadi saya hapus
bahan :
4 butir telur
150 gr gula pasir
1 sdt emulsifer
100 gr tep terigu
40gr coklat bubuk
150 ml minyak sayur
100 ml susu kental manis
1 sdt pasta moka
meses untuk taburan tengah
cara membuat :
- kocok telur,gula,emulsifer hingga kental
- masukkan tepung terigu dan coklat bubuk,aduk hingga rata (lebih baik ayak dulu tepung dan coklat bubuk)
- masukkan minyak,pasta moka,dan susu kental manis ,aduk hingga rata
- setelah rata masukkan setengah bagian adonan kedalam loyang,kemudian kukus selama 10 menit,setelah itu buka kukusan taburi meses kemudian tuang lagi adonan yg tersisa kukus lagi selama 30 menit dengan api sedang
tips :
- mengocok harus benar2 kental
- selama mungukus jangan sampai terkena tetesan air
- kukus dengan api sedang agar permukaan tidak bergelombang
No comments:
Post a Comment