Dari dulu pengen banget bikin pizza tapi ng jadi2 terus. karena belum tahu resepnya ,waktu ke toko buku pengen beli masih mikir2 dulu beli buku apa cari di internet ya resepnya hehehe...cari yg gratisan :p btw...karena ibrahim ngrengek2 terus pengen dibikinin pizza akhirnya cari juga di mbah google " yuk kak cari resepnya nanti sore kita bikin ya :) " ibra : horeee...yipiii..
setengah jam berlalu sambil memilih resep mana yg cocok dihati ciieee,..
akhirnya ketemu juga resepnya dari mba rina rinso ,dan sedikit kreasi dari saya .yuk kita oprasi dapur :D
soft dough pizza
pizza button mushroom black papper
Bahan :
350 gr terigu protein tinggi cakra
15 gr gula pasir
5 gr ragi instan (1 sdt ragi )
20 gr susu bubuk
200 ml air es
50 gr mentega putih pake blueband jg bisa
1 sdt garam .
Cara membuat :
- Campur semua bahan kecuali air dan garam. Kemudian masukkan air sedikit demi sedikit sambil diuleni sampai kalis.
- Setelah kalis diamkan sampai adonan mengembang 2 kali. Di resep tertulis 30 menit. kalo mau lebih jg ngpp
- Setelah mengembang kempiskan adonan, kemudian bagi adonan menjadi 3 bagian. Bulatkan adonan dan diamkan 10 menit.
Setelah didiamkan 10 menit tipiskan adonan dengan cara digiling bentuk bulat. Kemudian tusuk-tusuk dengan garpu.
- Setelah itu diamkan 30 menit sampai mengembang.
- Oven dengan api bawah suhu 190 derajat selama 8 menit sampai roti setengah matang.
- siapkan bahan topping:
- oles permukaan dengan saus pizza ( resepnya dibawah ini ya ) lalu topping sesuai selera .biasanya aku pake daging giling (tumis sebentar beri sedikit garam dan lada scknya ) sosis potong2,paprika,keju mozzarela parut
- oven lagi selama 10 menit
- pizza ..siap disantap :)
bahan saus pizza :
- 100 gram bawang bombay, cincang
- 2 siung bawang puting, cincang
- 500 gram tomat, seduh air panas, kupas, dan haluskan/ bisa diganti saos tomat botolan
- 1 sdt oregano
- 1 sdt garam
- 1 sdt gula
- 1 sdt merica
- tumis bawang bombay dan bawang putih sampai harum, masukkan tomat(diganti saos tomat juga ngpp) yang telah dihaluskan, tambahkan oregano, garam, gula pasir, dan merica. Masak hingga mengental.
- saus bisa juga diganti dgn saos bolognese yg buat spaggeti lebih praktis malah
u/ topping monggo berkreasi sesuai selera ^_^
daging giling (bisa diganti ayam,tuna,daging kepiting dll),jagung,paprika,jamur,sosis daging dibumbu lada hitam wiihhh..jd ngiler duluan nih yg nulis hehehe...sesuai selera masing2 ya
silakan dicoba semoga bermanfaat :)
No comments:
Post a Comment